TRIBUN-VIDEO.COM - Negara-negara pendukung Israel mulai kelimpungan akibat ultimatum dari Yaman.
Di mana Yaman melarang dengan tegas kapal-kapal yang mengarah ke Israel melalui Laut Merah.
Alhasil kapal dari sejumlah negara harus mengelilingi Afrika hingga rugi jutaan dolar ketika hendak menuju ke Israel.
Dilansir dari Pars Today pada Rabu (13/12), Yaman enggan memberikan akses kepada kapal dari negara manapun untuk menuju ke Israel.
Bahkan Yaman tak segan-segan melenyapkan kapal manapun yang nekat menuju ke Israel melalui Laut Merah.
Akibat ultimatum tersebut, kapal-kapal yang bertujuan ke Israel harus mengelilingi Afrika untuk mencapai tujuannya.
Padahal mengubah rute navigasi maritim akan menaikkan harga produk impor sekitar 3%.
Sontak saja hal ini akan menambah beban finansial bagi Israel, sekitar tiga miliar dolar Amerika.
Yaman mengklaim ultimatum tersebut sebagai bentuk protes mereka atas kekejaman Israel, terhadap rakyat Palestina, di Gaza, dan Tepi Barat.
Di mana serangan Israel di wilayah tersebut telah membunuh lebih dari 18 ribu jiwa.
Yaman juga menegaskan jika Gaza tidak menerima makanan, dan obat-obatan yang diperlukan, maka seluruh kapal di Laut Merah, yang berlayar menuju pelabuhan-pelabuhan Israel, akan menjadi target mereka.
(Tribun-Video.com/Pars Today)
https://parstoday.ir/id/news/middle_e...
Host: Ariska Choirina
VP: Irvan
#yaman #houthi #israel #palestine #israelpalestineconflict